Ayo belajar dengan benda di rumah

Iip
Kuliahbunsayiip

Bismillah..

Azlan itu memang suka memberi kejutan yang tidak terduga. Seperti siang ini, azlan asyik bermain dengan sterofoam bekas pelindung alat elektronik. Dibawa-bawa sterefoamnya sambil bilang
"Mama, ini bentuknya persegi panjang loh!" Sambil menyodorkan strefoam dan kemudian mendudukinya.


Mamanya lumayan kaget waktu azlan bisa mengetahui dengan tepat bentuk geometri dari sebuah benda. Padahal jujur saja, azlan itu terkadang masih bingung untuk mengucapkan bentuk geometri, jadi untuk saat ini mamanya masih berpikir bahwa azlan hanya mengucap namun belum paham betul sebenarnya. Akhirnya mamanya pun mencoba untuk mengingatkan bentuk geometri lain yang lebih mudah, yaitu lingkaran. Kami mencoba mengumpulkan beberapa benda berbentuk lingkaran untuk belajar.


Setelah sesi belajar berakhir, dengan santai azlan menikmati madu sambil duduk di atas stereofoam.


#Tantangan10hari
#Harike7
#level6
#KuliahBunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pusing kepala karena rumah

Breathy si tetes hidung yang menjadi solusi

Bolu tape yang tidak sedap dipandang tapi enak dimakan