Nice Home Work 1-miip batch 4

Rejeki memang gak akan pernah tertukar apapun jenisnya itu. Setelah sekian lama mendengar tentang kelas matrikulasi iip (ibu-ibu profesional) dari kawan ataupun info yang bertebaran di media sosial, bikin hati jadi penasaran dan rasanya jadi pengen ikutan. Karena untuk ibu muda beranak satu seperti saya, rasanya harus menambah ilmu supaya bisa jadi pendidik yang baik, terutama untuk anak sendiri. Walaupun belum tentu sempurna hasilnya, tapi paling tidak kan sudah berusaha. :)

Dan akhirnya rejeki itu terjawab saat ini
Alhamdulillah..akhirnya saya bisa bergabung dengan ibu dan calon ibu yang luar biasa untuk daerah LaSsel (lampung dan sumsel) di kelas matrikulasi iip batch4.  Semoga bisa belajar dan lulus bersama-sama. Aamiin

Hmm..kayaknya sudah cukup ya prolognya, maaf klo kepanjagan. Sebenarnya mah nulis di blog yang masih sepi ini karena mau ngerjain tugas perdana dari hasil belajar minggu ini. Yang temanya tentang ADAB MENUNTUT ILMU.  Terus mana tugasnya? Sabar ya..ada di bawah kok. :)

Okelah..dari hasil diskusi kemarin, ada beberapa hal yang ditanyakan, diantaranya :

1. Tentukan satu jurusan ilmu yang akan anda tekuni di universitas kehidupan ini.

Bingung juga ya mau nentukan pilihannya karena banyak hal yang disuka. Tapi ya gtu, karena kebanyakan jadi gak foku sama hal yang mau dijalani. Dan inilah salah satu kelemahan saya. *hiks.
Tapi karena disuruh memilih satu jurusan aja, saya milih untuk mengambil jurusan menulis. Kenapa alasannya? Nanti ya, saya jelaskan di poin dua

2.Alasan terkuat apa yang anda miliki sehingga ingin menekuni ilmu tersebut.

Sebenernya mah alasan saya simpel aja, kenapa mau memilih jurusan menulis karena saya "SUKA". Dan pasti klo ngelakuin sesuatu yang kita sukai akan ada nilai plus tersendiri. Bikin bibir suka senyum sendiri dan hati jadi terasa bergembira ria. *kok berasa lagi jatuh cinta sel? :D

Dari dulu saya sudah suka menulis, walaupun nulisnya di diary dan isinya gak jelas tentang apa. Tapi ngerasa seneng aja klo sudah menulis, bisa bebas menceritakan semua yang ada di hati dan kepala. Tanpa perlu takut ada yang merasa sakit hati. Ya iyalah kan klo nulis itu curhatnya ama kertas atau media lainnya, bukan ke orang. Hehehe..

3. Bagaimana strategi menuntut ilmu yang akan anda rencanakan di bidang tersebut?

Nah ini..setiap punya keinginan untuk memperoleh sebuah ilmu pasti harus ada strategi yang dijalani. Strategi yang bisa dilakukan dengan banyak membaca, karena biasanya ilmu menulis ini sejalan dengan membaca. Orang yang suka menulis pasti suka membaca, karena dari membaca akan banyak memperoleh informasi serta wawasan baru yang akan menambah ide menulis.

Selain itu saya juga harus banyak belajar menjadi pendengar yang baik, karena siapa tahu juga dari mendengarkan bisa mendatangkan ide untuk menulis. Tapi jika ingin menulis tentang kisah pribadi seseorang, diusahakan harus minta ijin dulu ke orang yang bersangkutan biar enak nantinya.

Kemudian menambah pergaulan dengan lebih banyak lagi. Baik dengan orang yang mempunya kesukaan yang sama ataupun tidak. Tapi tetap juga dengan memperhatikan pribadi orang tersebut. Jika baik ya dilanjutkan namun jika tidak lebih baik menghindar.

Segitu aja dulu dari segi strateginya, sambil berusaha dijalani dan diperbaiki. Sekarang kita lanjut ke poin ke 4 atau yang terakhir.

4. Berkaitan dengan adab menuntut ilmu,perubahan sikap apa saja yang anda perbaiki dalam proses mencari ilmu tersebut.

Karena kemarin sudah mendapatkan tambahan ilmu tentang ada menuntut ilmu, saya pun akan memperbaiki sikap. Yaitu lebih memperhatikan keorisinilan sumber informasi atau bacaan yang saya gunakan sebagai refeensi menulis dan saya cantumkan sumber tersebut jika memang saya gunakan di dalam tulisan.

Kemudian berusaha menghargai pendapat ataupun cerita dari orang yang mempunyai pengalaman menulis lebih banyak daripada saya. Karena bisa saja mereka menjadi guru untuk saya meskipun tanpa sebuah ijazah. :)

Yup, itulah seluruh jawaban saya untuk tugas yang diberikan. Semoga saya benar-benar bisa merealisasikan apa yang saya tulis di dalam kehidupan agar tak sekedar sebuah coretan.

Dan terima kasih untuk tim iip, karena berkat kalian, akhirnya saya menggunakan blog ini sebagai sarana menulis. Setelah sekian lama blog ini cuma saya buat tapi tak pernah dihuni. Layaknya gudang kosong yang mungkin udah banyak serangganya. :)

Salam kenal dari saya,
Mamanya azlan ;)






Komentar

  1. Saya malah baru bisa gabung dikelas matrikulasi nih mbak sekarang

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pusing kepala karena rumah

Breathy si tetes hidung yang menjadi solusi

Mengenal ekspresi wajah lewat gambar